Cari Blog Ini

Kamis, 02 Juni 2011

BADAI MATAHARI

Badai Matahari (Solar Storm)

undefined
    Badai matahari 2013, Isu Badai Matahari Lagi ramai di bahas, Karena ada kabar ramalan dari suku maya yang heboh itu yang mengatakan bahwa terjadi kiamat di tahun 2012 itu adalah sebenarnya adalah kejadian badai matahari, entahlah itu benar atau tidak ?
Tetapi Apakah Badai Matahari ? bagaimana terjadinya apa dampak badai matahari itu ? , mungkin artikel dari wikipedia ini bisa menjelaskan.
Badai matahari adalah ledakan besar di atmosfer Matahari yang dapat melepaskan energi sebesar 6 × 1025 joule. Istilah ini juga digunakan untuk fenomena yang mirip di bintang lain.
Badai matahari mempengaruhi semua lapisan atmosfer matahari (fotosfer, korona dan kromosfer). Kebanyakan badai terjadi di wilayah aktif disekitar bintik matahari.Sinar X dan radiasi ultraviolet yang dikeluarkan oleh badai matahari dapat mempengaruhi ionosfer Bumi dan mengganggu komunikasi radio.
Badai matahari pertama kali diobservasi oleh Richard Christopher Carrington tahun 1859. Sebagian orang mungkin sudah tahu informasi tentang akan adanya badai matahari atau CME (Corona Mass Ejection) pada tahun 2012 nanti. Kata Dr. Thomas Djamaluddin badai matahari tersebut tidak menyebabkan kiamat, namun tetap berdampak pada benda astronomi di sekitarnya. Badai matahari berdampak tidak langsung terhadap manusia, dampaknya adalah terganggunya sinyal radio sehingga menyebabkan jaringan komunikasi menjadi rusak, jelek, atau tidak berfungsi.
Dari tempointeraktif, menurut Thomas, badai matahari itu baru menjadi persoalan jika ledakannya mengarah ke bumi. Saat itu, kata dia, bukan hanya satelit yang mengangkasa di orbit bumi yang terganggu. Bumi pun mengalaminya.
Saat ledakan matahari mengarah ke bumi, partikel berenergi tinggi yang ikut terlontar menyusup masuk bumi mengikuti arah medan magnet bumi dari kutub utara dan menyebar memasuki atmosfer. Insiden itu pernah dilaporkan pada saat siklus 22 pada 1989. Kala itu transformator (trafo) pembangkit listrik di Quebec,Kanada, terbakar dan sesaat kemudian listrik yang memasok kebutuhan 6 juta penduduk di sana padam selama 9 jam.
Tidak hanya itu saja bahkan penerbangan dan pelayaran yang mengandalkan satelit GPS sebagai sistem navigasi hendaknya menggunakan sistem manual ketika badai antariksa terjadi, dalam memandu tinggal landas atau pendaratan pesawat terbang. Ternyata banyak juga pengaruh yang bisa ditimbulkan oleh badai matahari. Jadi yang paling dikhawatirkan oleh pemerintah mau pun para ahli dari badai matahari itu sebenarnya terganggunya frekuensi radio. Kalau untukorang awam, tentunya badai matahari dianggap sebagai api neraka yang akan hadir di bumi dan akan membumihanguskan bumi beserta isinya menjadi abu. Siapa yang tidak takut? Mungkin ada sebagian yang tidak takut tapi tetap saja ini meresahkan.
Coba kita lihat betapa bahayanya jika frekuensi radio terganggu, radio di sini bukanlah radio mendengarkan siaran berita atau lagu-lagu seperti prambors, suaragama, dan mustang fm, tetapi lebih kepada alat yang menggunakan konsep radio seperti handphone, wi-fi, GPS, BTS, dan lain-lain. Wah, berarti manusia gapapa donk? Hmm tidak juga, dikarenakan hampir semua manusia memakai alat berkonsepkan radio. Sekarang coba lihat pernyataan berikut:
  • Siapa yang tidak kesal jika sinyal handphone naik-turun yang menyebabkan 5 detik menelpon sudah putus, pulsa tentunya akan termakan banyak ‘kan.
  • Coba lihat pesawat dan kapal menggunakan sistem navigasi manual, tidak lagi memakai GPS, tentu saja tingkat nyasar dan kecelakaannya lebih tinggi dibandingkan dengan memakai GPS. Jadi hati-hati nanti apabila tahun 2011-2013 Anda berniat untuk bepergian naik pesawat.
  • Kita pernah lihat kan ada seperti wajan kecil di atas ATM? Itu tandanya ATM tersebut menggunakan frekuensi radio, mungkin menuju satelit atau apa pun saya kurang paham. Tetapi yang jelas kalau menggunakan frekuensi radio ATM tersebut terganggu juga. Jadi kalau mau mengambil uang di ATM siap-siap saja menerima tulisan “ERROR” atau “ATM TIDAK DAPAT DIGUNAKAN UNTUK SEMENTARA”. Solusinya, ambillah uang Anda dari bank jauh-jauh hari dan letakkan di bawah bantal tidur atau dalam lemari
  • Anda memakai wi-fi untuk internetan? Jangan harap bisa menerima sinyal dengan baik tentu saja karena frekuensinya terganggu, wi-fi memakai sinyal di 54GHz dan channel 20/40MHz, dengan ini kebebasan Anda dalam berinternet akan terganggu.
  • Potensi antar negara untuk meluncurkan ICBM/CBM berhulu ledak Nuklir menjadi sangat kecil, tentu saja karena ICBM/CBM menggunakan konsep radio dalam hal ini GPS untuk menuntun ICBM jatuh meledak tepat pada sasaran. Lah, kalau sinyal GPS saja terganggu? Salah-salah bisa mengarah ke negara sendiri setelah itu habis deh.. atau malah mungkin nyasar ke laut terus negara rugi deh. Makanya para negara pemilik ICBM/CBM tentunya berpikir berkali-kali kalau ingin meluncurkannya pada tahun 2011-2013.
  • Hati-hati terhadap hewan yang sensitif terhadap gangguan frekuensi seperti anjing dan kelelawar, salah-salah nanti ketika Anda sedang jalan sore-sore Anda dicokot kelelawar mabuk sinyal atau digigit anjing yang marah gara-gara sinyal.
.http://id.wikipedia.org/wiki/Badai_matahari
Lalu Kenapa Badai Matahari Ramai-ramai dibahas sekarang ini ? yah karena Sejumlah peneliti antariksa di dunia memprediksi puncak badai matahari akan terjadi pada pertengahan tahun 2013. Indikasi tersebut berdasar pada aktivitas matahari yang saat ini terus meningkat. Aktivitas matahari ini berupa medan magnet, bintik matahari, ledakan matahari, lontaran massa korona, angin surya, dan partikel energetik.
“Pada 2012 hingga 2015 bintik matahari diperkirakan mencapai titik yang sangat banyak dan itu akan memicu banyak ledakan,” ujar Dra Clara Yono Yatini, MSc, Kepala Bidang Aplikasi Geomagnet dan Magnet Antariksa Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), di sela-sela sosialisasi fenomena cuaca antariksa 2012-2015 di Denpasar, Bali.[kompas]

Puncak Aktivitas Matahari Tahun 2013
Hasil pengamatan Matahari sejak tahun 2000 menunjukkan jumlah bintik Matahari cenderung menurun hingga mencapai tingkat terendah tahun 2009. Namun, tahun depan diperkirakan mulai terjadi peningkatan kejadian bintik Matahari hingga mencapai puncaknya pada tahun 2013.
Hal ini dipresentasikan Kepala Bidang Matahari dan Antariksa Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) Clara Yono Yatini, dalam forum komunikasi kehumasan instansi pemerintah bertema ”Fenomena 2012”, di Jakarta, Selasa (15/12).
Sri Kaloka Prabotosari, Kepala Pusat Pemanfaatan Sains Antariksa Lapan, menambahkan, saat ini Matahari sedang berada pada awal siklus ke-24. ”Menurut perhitungan, puncak siklus terjadi pada sekitar tahun 2012-2013. Saat itu terjadi flare yang sangat besar,” ujarnya.
Munculnya prediksi Lapan, yang dikuatkan dengan data dari National Oceanic and Atmospheric Administration (NOAA), menggugurkan prakiraan tahun lalu yang menyebutkan bahwa puncak bintik Matahari terjadi tahun 2012.
Meski demikian, lanjut Clara, aktivitas Matahari yang mengancam magnetdan lingkungan ionosfer dan atmosfer Bumi bukan hanya berupa bintik Matahari, melainkan ada fenomena lain, seperti flare, lontaran massa korona (corona mass ejection/CME), badai Matahari, dan partikel energetik.
Dampak Badai Matahari 2013 – Gangguan Komunikasi
Hasil pengamatan sejak tahun 2000, ketika bintik Matahari mengalami penurunan, gangguan cuaca antariksa justru terjadi karena munculnya fenomena tersebut, yaitu pada tahun 2000, 2003, dan tahun 2005.
Gangguan pada tahun-tahun tersebut antara lain mengakibatkangangguan komunikasi satelit dan blackout atau padamnya jaringan listrik di beberapa negara. ”Oleh karena itu, pemantauan dan antisipasi menjelang puncak aktivitas Matahari harus terus dilakukan,” katanya.
Bintik hitam Matahari mencapai jumlah tertinggi pada tahun 2013 hingga 90 buah. Namun, prediksi sumber lain menyebutkan 170 buah, sama dengan kejadian tahun 2000.
Di daerah bintik hitam itu terjadi puntiran garis medan magnet Matahari. Ini berpotensi menimbulkan flare atau ledakan di permukaan Matahari akibat terbukanya kumparan medan magnet. Selain melepaskan partikel berenergi tinggi, flare juga memancarkan radiasi gelombang elektromagnetik dan menimbulkan badai Matahari.
Badai Matahari 2013 Bukan Akhir Dunia
Masyarakat Juga tidak perlu khawatir karena badai matahari tidak akan menghancurkan peradaban dunia. dan Dampak badai matahari hanya merusak sistem teknologi saja. seperti misalnya, rusaknya satelit sehingga mengganggu jaringan komunikasi. Dampak lainnya dari badai matahari ini juga dapat mengganggu medan magnet bumi. Seperti tahun 1989 saat badai matahari menyerang Kanada, terjadi pemadaman listrik karena trafo di pusat jaringan listrik terbakar akibat arus yang sangat besar di bawah permukaan bumi. Badai matahari ini dapat diantisipasi agar tidak menimbulkan kerusakan, seperti mematikan sementara jaringan satelit dan jaringan listrik pada saat terjadi badai matahari.
sumber Wikipedia.com

Jumat, 06 Mei 2011

MENGENAL BUMBU SPEKOEK

     Bumbu spekoek adalah campuran dari kayu manis bubuk, cengkih bubuk, pala bubuk dan bubuk kapulaga. Dalam masakan Indonesia, bumbu spekoek biasa digunakan dalam pembuatan kue lapis legit. Namun, tak jarang juga digunakan sebagai penambah rasa dan aroma dalam aneka kukis, dimsum, brownies dan puding.Disini ada hal yang menarik kue bolu apapun yang dicampur dengan bumbu spekoek pasti rasanya seperti kue lapis legit.

Bumbu spekoek biasanya dijual dalam kemasan siap pakai. Bisa dikemas dalam kaleng, botol plastik atau kemasan plastik flip-flop.

Jika kita tidak menemukan bumbu spekoek di toko, bisa juga membuatnya sendiri. Perbandingan bahan yang digunakan adalah 2:1:1:1. Jadi kalau kayu manis yang kita gunakan sejumlah 50 gram, maka berat bahan lainnya seperti cengkih, pala dan kapulaga adalah sebanyak 25 gram.

Setelah bahan dicampur hingga merata, jangan lupa untuk mengayaknya agar bubuk spekoek yang dihasilkan halus. Dengan begitu saat bumbu spekoek dicampurkan dalam adonan kue atau kukis tidak akan menggumpal.

Sumber: http://id.shvoong.com/lifestyle/food-and-drink/2086823-mengenal-spekoek/#ixzz1Li1CAk00

dengan sedikit pengubahan.

Minggu, 01 Mei 2011

PENYEBAB BLOG TIDAK DIDETEKSI SEARCH ENGINE

    Ada kalanya ketika blog kita tidak terdeteksi search engine padahal kita sudah daftar di search engine tentu saja itu membuat kita jengel, geram, dll. Hal itu juga pernah saya alami.
Memang sih jika kita mendaftar di search engine tidak langsung bisa dideteksi, seperti contohnya google baru bisa memdeteksi setelah beberapa hari, seperti blog ini baru terdeteksi di search engine selama satu minggu, itu pun masih belum bisa pada peringkat seo 10 besar atau teratas.

Sebenarnya percaya atau tidak copy paste yang biasa kita lakukan itu juga mempengaruhi peringkat seo.
Seperti blog yang berbasis wap itu lebih mudah terdeteksi search engine karena mereka mengetiknya secara manual, dan sekarang coba bandingkan artikelnya yang hasil copy paste melawan artikel yang sama akan tetapi kita ketik dengan secara manual mana yang lebih dulu terdeteksi search engine? Tentu saja yang secara manual bukan?
Dan sebenarnya masih banyak faktor-faktor yang lain, tapi faktor ini adalah faktor biang keroknya, coba saja anda coba kalau tidak percaya.
Maaf yah jika artikel ane kagak bagus.

Kamis, 28 April 2011

GANGAN PELANDOK

Gangan Pelandok (Pelanduk / Kancil di Masak Kuah Kuning)

Masakan Khas Pulau Belitung : Gangan Pelandok (Pelanduk / Kancil di Masak Kuah Kuning)
Pelanduk atau kancil nama ilmiah Tragulus javanicus adalah hewan menyusui mamalia sebangsa kijang yang kecil tubuhnya. Pelanduk adalah spesies rusa berkuku genap dari keluarga Tragulidae. Pada ukuran dewasa ukurannya sama dengan kelinci. Pelanduk berhabitat di hutan hujan tropis Asia Tenggara, termasuk Indonesia. di pulau Belitung sendiri Masyarakat menyebutnya Pelandok.
Pelandok di pulau Belitung hidup di kawasan hutan-hutan kecil namun belakangan ini pelandok sudah menjadi langka di pulau Belitung sebab habitatnya sudah terancam selain tempat bersarangnya berupa hutan telah berganti menjadi areal perkebuanan sawit dan tambang-tambang liar juga pemburuan pelandok dari masyarakat yang tidak terkontrol, konon pada masa pemerintahan kolonial Belanda pernah ada undang-undang pemburuan di pulau Belitung yang di Jalani sehingga pada bulan-bulan tertentu masyarakat hanya di izinkan untuk berburu ini dikarenakan agar mamalia ini tetap terjaga dari kepunahan.
 Biasanya masyarakat akan berburu secara rombongan di bantu dengan anjing pemburu di malam hari, Anjing akan  menggonggong apabila bertemu dengan pelandok dan segera berhenti berlari apabila mata pelandok terkena sinar lampu seketika itu peluru dari senjata pemburu di hujamkan ke mamalia pelandok ini.
Indonesia kaya akan ragam masakan Nusantara termasuk di pulau Belitung sendiri gangan darat pelandok adalah salah satu masakan khas pulau Belitung dengan racikan bubu-bubu Nusantara berupa kunyit, laos, kemiri, kencur, bawang putih, bawang merah, asam,cabe, garam, terasi ,singkong, serta pucuk daun nangka. Cara memasaknya didihkan air lalu masukan daging pelandok yang sudah terpotong kecil-kecil kedalam air mendidi, tunggu hingga daging menjadi lunak lalu masukan singkong yang sudah terpotong kecil-kecil, masukan bumbu gangan yang sudah di haluskan kemudian masukan daun nangka ini untuk menamba aroma dari rasa gangan darat ini. Tunggu hingga matang dan rasakan nikmatnya dari gangan pelandok.
Tapi bagi masyarakat Belitung yang berada di luar pulau Belitung sangatlah susah untuk mendapatkan daging pelandok, seperi Evi Hardianti wanita 27 tahun ini sudah tiga tahun lalu bekerja di Jakarta namun kesukaan memasak makanan khas pulau Belitung tidak bisa terpisahkan dari kehidupanya. “Makanan di Jakarta itu pada umunya serupa rasanya.” Begitu tuturnya diselah-selah saat belanja di pasar tradisional Jembatan Merah Saharjo Jakarta, hari itu Evi membeli perlengkapan bumbu untuk memasak gangan darat ini. Dengan satu kilo daging sapi.
Daging sapi sebagai pengganti daging pelandok untuk memasak gangan darat, cuman daging sapi seratnya agak beda dengan daging pelandok daging pelandok hampir sama seperti daging itik agak kenyal. “Nah masakan gangan darat tidak mesti daging pelandok, bisa dengan daging sapi maupun ayam atau ikan.” Ujar Evi sambil memasukan daging sapi kedalam wadah air yang sudah mendidih .

Kamis, 24 Maret 2011

JUICE UNTUK MENGATASI KOLESTEROL TINGGI

 Terapi juice seharusnya menjadi bagian yang tak terpisahkan dari program penyembuhan penyakit apapun. Hal ini disebabkan juice sangat efektif mengusir racun dan mengembalikan vitalitas tubuh, karena itu ketika dibuat juice zat mineral yang terkandung dalam buah-buahan dipisahkan dari serat, sehingga bisa diserap tubuh hanya dalam tempo 10-15 menit.
Terapi jice tidak dimaksudkan untuk mengantikan peran dan fungsi obat dokter, tetapi dimaksudkan untuk meringankan penderitaan sebelum pasien mendapatkan pelayanan kesehatan yang tepat jadi sebaiknya juice ini dilkukan berdampingan dengan pengobatan modern atau dengan pengawasan dokter.


Aneka buah-buahan untuk mengatasi kolesterol tinggi:
- Apel
  Apel mengandung banyak megnesium, zat besi, juga mengandung vitamin A, B ,C dan potassium yang dapat melancarkan pencernaan. seperempat bagian dari apel terdiri dari zat yang dinamakan Pektin, serat yang larut dalam air dan menurunkan kadar kolesterol LDL yang dapat menyumbat pembuluh darah. Minum juice apel 1 gelas sehari dapat membuat pectin mudah dicerna, sehingga dapat bekerja cepat dalam membersikan lemak.


-Wortel
 Wortel banyak mengandung vitaminA selain vitamin lainnya, sari buah atau jicenya sangat berkhasiat bagi kesehatan wortel juga mengandung petcin yang dapat menurunkan kadar kolesterol darah sebesar rata-rata 11%. 2,5 wortel atau segelas juci wortel dapat menurunkan kolesterol.


-JAMBU BIJI
Jambu biji banyak mengandung vitamin C yang berfunsi sebagai antioksidan selain itu juga mengandung vitamin B, A, niasin, petcin, kalsium, fotsfor dan zat besi. Mamfaat petcin dalam jambu biji bisa untuk menurunkan kolesterol dan asam empedu didalam usus serta membantu pengeluarannya.


-BELIMBING
Belimbing banyak mengandung vitamin A, B1 dan C belimbing juga bisa menurunkan tekanan darah tinggi dan mencegah kangker. Belimbing juga memiliki petcin yang dapat mengikat kolesterol dan asam empedu didalam usus. Mamfaat mengkomsumsi juice lebih maksimal dibandingkan mengkomsumsi langsung. Idealnya juice belimbing dikomsumsi 1 gelas per hari.


Sekian dulu informasi dari saya. semoga ada mamfaatnya.

Selasa, 22 Maret 2011

Cara Memasang Widget Whos.Amung.Us Pada Blogger

Cara Memasang Widget Whos.Amung.Us Pada Blogger

Semakin sore, saya semakin semangat posting saja :D
Okelah, pada postingan yang sebelumnya saya telah menjelaskan cara memasang widget feedjit (baca : Memasang Widget Feedjit Pada Blogger).
Nah pada kesempatan ini saya akan menjelaskan Cara Memasang Widget Whos.Amung.Us
Singkat saja, fungsi dari widget whos.amung.us adalah untuk mengetahui seberapa banyak orang yang online di blog kita.

Langsung saja ya, saya akan menjelaskan cara memasang widget whos.amung.us
Silakan menuju http://whos.amung.us

Memasang Widget Whos.Amung.Us

Silakan tentukan letak widget whos.amung.us
Caranya mudah, klik saja kotak yang bertuliskan left, bottom, top, silakan klik salah satu

Memasang Widget Whos.Amung.Us

Silakan copy script yang ada di atasnya

Kalau sudah, silakan menuju dasbor - rancangan - tambah gadget
Pilih HTML/JavaScript
Masukkan script yang sudah Anda copy
Simpan

Mudah kan ?
Semoga bermanfaat :)

BLOGGER VS WORDPRESS

Aku awalnya binggung mau pilih yang mana?
akhirnya aku buat deh kedua-duanya.blogger vs wordpress

Perdebatan yang tak kunjung usai untuk menentukan manakah yang lebih baik antara keduanya apakah blogger ataukah wordpress. Mudah-mudahan perdebatan ini tidak meluas dan jadi perang dunia ketiga :D .
Jika anda memang benar-benar serius mendalami dunia internet marketing / bisnis internet, sebaiknya anda memakai wordpress.
Kebanyakan para blogger yang sudah berpengalaman memakai wordpress untuk blog mereka. Anda bisa membuat blog dengan mudah di wordpress dan akan terindeks oleh google dengan lebih mudah dan cepat.
Ribuan blogger pemula lebih memilih blogger.com karena lebih simple dan gratis serta banyak pengaturan bebasnya sehingga mereka bisa dengan bebas merubah tampilan blog gratisan mereka. lain halnya dengan wordpress versi gratis yang agak sedikit pelit untuk dimodifikasi. WordPress tidak membolehkan penggunanya untuk mengganti theme/tema/template yang berasal dari web lain :( .
Dari kekurangan wordpress tersebut, blogger.com menjerat hati para blogger pemula dengan segala kemudahan untuk meng-upload theme ataupun widget  yang mereka temukan di website lain ataupun yang mereka buat sendiri.
So… jika anda memang hobi blogging tanpa memikirkan untuk mencari sekarung berlian sekardus emas, ya lebih baik memakai blogger.com karena bisa anda olah secara personal dan sesuka hati anda.
Tapi jika anda ingin serius menghasilkan segudang dollar dari blog anda, wordpress sangatlah dianjurkan. Dengan meng-upgrade dan membayar beberapa dollar, anda bisa dengan sepenuhnya bisa mengontrol kustomisasi blog wordpress anda. Anda bisa leluasa mengganti theme/tema, atau menambah plugin, anda juga bisa mengubah tampilan sesuai dengan spesifikasi tujuan blog anda – jualan baju, jualan perlengkapan bayi, network marketing, dll.
Tapi bagaimanapun, yang menjadi rahasia orang-orang sukses meraup untung dari internet bukan hanya karena jenis blog yang digunakan saja, tapi lebih ke informasi yang mereka berikan untuk membantu memberi solusi kepada yang membutuhkan. Yang perlu diingat, blog bukanlah kunci kesuksesan. Konten Andalah  sebenarnya yang jadi  bahan utama untuk membantu Anda mendapatkan banyak uang.
jika anda benar-benar serius ingin kaya lewat blog,  ada satu situs web yang bisa banyak membantu anda – Blogging Espionage. Berbagai macam teknik dipaparkan disana mulai dari menghasilkan kelas teri sampai kelas kakap. langkah demi langkah dijelaskan sejelas-jelasnya. dan yang pasti dengan Blogging Espionage , anda tidak akan membuat blog anda dengan sia-sia.
Sudah sangat banyak para internet marketer kelas dunia yang memakai  Blogging Espionage , kini saatnya anda ikut terjun mengikuti langkah para jutawan blog.. ;) .
Jadi pilih yang manakah anda?
kalau aku sih pilih dua-duanya.
Salam Sukses.

WINDOWS VISTA VS WINDOWS 7 : MANA YANG LEBIH BAIK


WINDOWS VISTA VS WINDOWS 7 : MANA YANG LEBIH BAIK ?

vista-vs-7Persaingan antar sistem operasi komputer terus bergulir. Microsoft sebagai raksasa aplikasi komputer sangat dikenal dengan programnya Windows, mereka terus memperbaharui aplikasinya untuk menyelaraskan kebutuhan komputer yang kian hari terus berkembang. Berikut ini akan kita lihat dua produk mereka, yaitu Windows 7 dengan Windows Vista dengan segala kelebihan dan kekurangannya.
Dari sekian banyak aplikasi sistem komputer, Windows merupakan operating system yang paling banyak digunakan. Sistem bikinan Microsoft ini sangat dominan dan menguasai hajat hidup banyak orang, bila dibandingkan dengan sitem bikinan Apple ataupun Linux. Dari sekian banyak versi Windows yang telah dirilis, ada 2 versi yang kini sangat populer dan banyak digunakan pada komputer. Yaitu Windows Vista dan yang mutakhir adalah Windows 7.
Apa sebenarnya kelebihan dan kekurangan dari kedua versi tersebut ? Mari kita telusuri berbagai fitur di kedua operating system tersebut.
Windows-Vista-Software-License-Manager-2Windows Vista
Windows Vista adalah nama dari versi terbaru Microsoft Windows, sistem operasi berbasis grafis dari Microsoft yang digunakan pada komputer pribadi (PC), baik untuk pengguna rumahan maupun bisnis, pada komputer laptop, maupun media center. Untuk segmen non korporat atau konsumen, Microsoft mengatakan Windows Vista akan lebih cepat, lebih mudah dan lebih menyenangkan untuk melakukan hal-hal seperti mencari foto keluarga dan menonton film. Singkat kata, Vista akan menjadi kesenangan baru bagi para pengguna komputer.
Microsoft meluncurkan enam versi Windows Vista diantaranya Vista Ultimate, Vista Enterprise, Vista Business, Vista Home Premium, Vista Home Basic, Vista Starter, dan Vista N. Dari keenam versi Windows Vista, tiga di antaranya ditujukan untuk konsumen pribadi, dua untuk kalangan bisnis, dan edisi bongkar pasang untuk pasar yang terus berkembang. Versi yang diharapkan dapat menjadi populer di kalangan pengguna pribadi adalah Windows Vista Home Premium. Dengan sistem operasi tersebut, pengguna komputer dapat merekam dan melihat televisi berkualitas tinggi atau menulis dalam format DVD dan berbagai fungsi multimedia lainnya.
Kelebihan :
  • Tentu saja pengalaman baru menjelalah PC dengan rasa tridi ( 3D ) yang canggih berkat AERO.
  • Kualitas tampilan yang prima
  • Perbaikan dan penambahan fitur yang lebih canggih seperti Clear, Confident and Connected
  • Lebih sedikit system – crash dibanding pada windows xp
  • Built – in Support Option yang memberikan keleluasaaan lebih kepada pengguna
  • Mode pencarian file yang lebih mudah/live search
  • Security lebih baik
Kekurangan :
  • Kinerja Lambat. Hal ini dikarenakan terlalu besarnya ukuran Source Code
  • Pemborosan baterai laptop.
  • Driver yang minim. Hamir semua driver Windows yang ada di XP tidak kompatibel dengan Vista.
  • Semua orang cinta XP, dan ingin mempertahankan OS ini. Hal ini membuat Vista tampak lebih buruk lagi. Terlebih lagi, banyak sekali laporan yang mengatakan bahwa pemakai kembali menggunakan XP setelah mencoba Vista.
  • Kinerja secara secara keseluruhan mengecewakan.
windows-7Windows 7
Tidak disangka, Windows Vista yang digadang-gadang bakal menggantikan posisi Windows XP rupanya tidak juah lebih baik dari pendahulunya. Menyadari respon negatif dari publik atas Windows Vista, korporasi yang didirikan oleh Bill Gates ini lantas merilis Windows 7 yang diklaim lebih mumpuni dari versi sebelumnya.
Sistem operasi terbaru ini diciptakan untuk menjawab berbagai persoalan yang muncul pada Windows Vista. Ia didesain dengan kinerja yang lebih cepat dan tampilan yang diperbarui, meski bila diperhatikan sepintas lalu takkan terlihat jelas perbedaannya.
Salah satu keunggulan sistem operasi ini adalah kemampuannya ditanamkan di komputer berspesifikasi rendah seperti netbook. Proses booting dan shut-down didesain lebih cepat. Selain itu, ia mampu mengelola penggunaan tenaga baterai supaya bertahan lebih lama. Untuk versi beta, masih terdapat beberapa aplikasi belum bisa beroperasi di Windows 7, lalu ada bug pada Windows Player 12, serta sulit memaksa software yang sebelumnya bisa dipaksakan diinstall di Vista.
Kelebihan :
  • Durasi waktu booting ( booting delay time ) lebih cepat
  • Konsumsi daya lebih irit, sehingga lebih stabil dari pada windows Vista karena konsumsi daya yang lebih sedikit
  • Dapat memilih Jaringan Wireless Hanya dengan 1 klik dari system tray
  • Mendukung Teknologi multi touch ( layar sentuh )
  • Optimasi pada proses load data untuk HD maupun SSD
  • System pencarian data yang lebih cepat
  • Tampilan dan aplikasi Lebih Menarik
Kekurangan :
  • Ada hardware yang bisa langsung dikenali di Vista, tapi tidak di WIndows 7
  • Bug pada Windows Player 12
  • Tidak adanya icon LAN yang berkedip di taskbar Tray! seperti Vista maupun XP
  • Susah memaksa software yang sebelumnya bisa dipaksakan diinstall di VIsta, juga dipasang di Windows 7
  • Modem Sierra AirCard 875U tidak dapat digunakan.
  • Ada hardware yang bisa langsung dikenali di Vista, tapi tidak di Windows 7